Senin, 23 Juni 2025

Demi Warga Medokan Ayu, Panggung Campursari Niken Salindry plus Cak kartolo dan Ning Tini Telah Siap Siang ini

Panggung Campursari bersama Niken Salindry, pada pk.01.40 telah siap menghibur warga Medokan Ayu, malam ini. 

ALUNAN Campursari bersama Niken Salindry, sinden cantik, masih pelajar asal kediri plus Cak Kartolo dan Ning Tini siap menghibur warga Medokan Ayu, mulai pk. 19.30 WIB malam ini.

Acara ini tak lepas dari keinginan pasangan M. Khusen, S. Sos., dan Gading Sulistiyowati untuk berbagi kebahagiaan bersama warga terkait hajatan menantu putra pertamanya. Yakni Muchammad Naufal Mukhlis Maulana Putra, S.A.yang kini resmi menjadi suami Fadlila Ilmi Zarkasi, S.Tr., Battra .

Perhelatan "ngunduh mantu" oleh ketua RW03 Medokan Ayu itu sebagaimana di arsip oleh InfoMedokanAyu, dengan judul "M. Khusen Jaga Api Gotong Royong via Perhelatan Pernikahan Putra Pertama di Rumahnya Bersama warga" 

SINDEN CANTIK ASAL KEDIRI
Warga Medokan Ayu, sebagian sudah tak asing dengan penyanyi, juga sinden muda bernamakan Niken Salindry asal Kediri ini. 

Namun di antara lebih mengenal melalui media sosial, yang memang viral. Kini warga Medokan Ayu berkesempatan melihat dari dekat sosok penyanyi kian populer karena dengan suara khas serta wajah yang menawan.

Di usia yang masih sangat muda, sosok Niken sudah banyak dikenal oleh masyarakat luas. 

Sosok ini kerap tampil dengan kebaya. Pun menjadikannya semakin anggun, wanita Indonesia.




AYAH SEORANG DALANG
Nama lengkap penyangi itu Dimas Niken Salindry. Lahir di Kediri pada tanggal 29 Juni 2008.

Wanita asal Kediri ini adalah putri seorang dalang ternama yaitu Ki Degleng Gondosupono. 

Sementara ibunya adalah seorang make up artist (MUA) yang bernama Wiwin Arumita. 

Remaja cantik ini punya adik bernama Khanisa Salindry.

SEKOLAH DAN KARIR
Niken adalah alumni SMPN 6 Kediri. Setelah lulus ia meneruskan pendidikan di SMA 8 Kediri. 

Bakat menyanyi sudah terlihat sejak usia 2 tahun. Ketika usia 4 tahun, Niken sudah mulai ikut ayahnya ketika tampil menjadi dalang. Sementara Niken sebagai penyanyi atau sinden cilik di acara tersebut.

Namanya mulai dikenal masyarakat luas ketika kerap tampil di acara TV hingga menyanyikan lagu Mangku Purel versi campursari.

Biodata Niken Salindry

Nama lengkap: Dimas Niken Salindry

Nama panggung: Niken Salindry

Tempat lahir: Kediri

Tanggal lahir: 29 Juni 2008

Umur: 16 tahun

Zodiak: Cancer

Agama: Islam

Pekerjaan: Pelajar, sinden, penyanyi

Pendidikan: SMA 8 Kediri

Nama orang tua: Ki Degleng Gondosupono dan Wiwin Arumita


Persiapan panggung pagi ini

Tampak dari belakang. Wakil ketua RW03 dan Ketua RW03 dalam persiapan panggung

Sosok Peduli Didik Tri Winarno


Parkir motor kaum peduli


PADA 15.30 WIB
Crew (kru) campurasi tiba di lokasi pada 15.30 WIB



UMKM SIAP
UMKM mulai siap. Posisi utara panggung atau Jl. Wonoayu sisi utara.


UMKM menata stan

KONDISI LOKASI PADA 17.15 WIB