"TERIMA KASIH kepada semua Kader Surabaya Hebat (KSH) atas peran serta dan kerjasamanya, yang selalu aktif dalam kegiatan rutin Pemberantasan Sarang Jentik Nyamuk (PSJN)", kata Kepala Puskesmas (KaPuskesmas) Medokan Ayu dr. Dini Octavia Sitaresmi di kantornya hari ini.
Ungkapan itu diberikan KaPuskesmas setelah melihat keseriusan Tim KSH-PSN RW02 Medokan Ayu berjuang melalui Gerakan PSN di Fasum, yang dilanjutkan hari ini.
Kegiatan sebelumnya dipantau lewat arsip berita berjudul "Tiap 6 Bulan, Tim KSH-PSN RW02 Medokan Ayu Pantau Nyamuk di Semua Fasum", tertanggal 9 Juli 2025.
![]() |
dr. Dini Octavia Sitaresmi Kepala Puskesmas Medokan Ayu (arsip) |
Wujud dukungan tersebut antara lain setiap rumah bila ada pemantau jentik hendak memeriksa, diharapkan membantu dengan membuka diri, mempersilahkan. KSH juga turut bertanggung jawab perkembangan nyamuk di wilayahnya.
"Kenyataannya masih ada beberapa dari warga yang masih pasif. Yakni belum membukakan pintu bila KSH yang berkunjung melaksanakan pantauan tiap rumah warga", katanya menegaskan.
Hari ini Tim KSH-PSN RW02 melanjutkan aktivitas khusus PSN di Fasum, yang diawali pada 9 Juli 2005. Hari ini menuntaskannya, dengan bersasaran fasum di RT06, 08, 10, 11 dan RT 12.
![]() |
Menu ringan sudah disiapkan untuk pasukan yang kembali dari PSN. |